Liburan keluarga menjadi salah satu bentuk hiburan yang harus kita lakukan. Dengan banyaknya kesibukan, kita harus tetap mengoptimalkan waktu dengan orang-orang yang kita sayangi, terutama keluarga.
Rekomendasi Destinasi Liburan Keluarga
Ada beberapa tempat cocok untuk pergi berlibur sendiri dan ada juga yang cocok pergi bersama dengan keluarga. Akan sangat menarik apabila semua anggota keluarga turut ikut berlibur. Berikut merupakan beberapa rekomendasi destinasi liburan yang cocok untuk keluargamu.
Baca Juga: Cara Menabung untuk Traveling ke Luar Negeri yang Mudah
1. Taman Safari
Destinasi wisata satu ini sudah menjadi pilihan umum bagi keluarga yang ingin pergi berlibur. Kebun binatang yang berlokasi di Puncak, Kabupaten Bogor ini mempunyai pemandangan indah dan udara khas Puncak yang segar.
Di sini kamu dan keluargamu juga bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan yang ada. Selain itu, tempat liburan keluarga satu ini juga mempunyai banyak wahana yang bisa kita nikmati bersama dengan keluarga. Tempat penginapannya pun juga sangat cocok untuk keluarga.
Adapun harga yang harus kamu siapkan adalah Rp225.000,- per orang untuk weekdays dan Rp245.000,- per orang untuk weekend.
2. Museum Macan
Kalau keluargamu senang dengan hal-hal berkaitan dengan kesenian, kamu bisa mengajak mereka ke museum yang satu ini. Ada banyak pameran yang bisa kamu nikmati bersama dengan keluarga. Untuk harganya ada banyak variasi berdasarkan usia dan jam operasional.
Untuk kategori dewasa harga diberikan harga sebesar Rp70.000,- sedangkan untuk pelajar dan mahasiswa sebesar Rp63.000,-. Sementara itu, anak-anak berusia 3-12 tahun senilai Rp56.000,- dan anak-anak di bawah usia 3 tahun tidak dikenakan biaya sama sekali.
3. Farm House
Tempat liburan yang terletak di Lembang ini cocok sekali untuk kamu nikmati bersama dengan keluarga. Lokasi ini mempunyai beberapa spot foto bagus untuk foto keluarga. Selain itu, di tempat ini juga bisa memberi makan kepada hewan-hewan menggemaskan seperti kelinci, anak sapi, bahkan domba di wahana Petting Zoo. Harga tiketnya juga cukup terjangkau, yakni Rp30.000 per orang.
4. Candi Borobudur
Bagi keluarga yang senang dengan peninggalan-peninggalan sejarah, tempat satu ini cocok sebagai destinasi hiburan untuk keluarga. Kalian bisa belajar banyak tentang peninggalan-peninggalan Dinasti Syailendra.
Menurut ajaran Buddha, tempat ini berisi petunjuk agar manusia dapat menjauhkan diri dari nafsu dunia dan menuju pencerahan serta kebijaksanaan. Biaya masuk ke wisata sejarah ini dapat dikatakan cukup terjangkau yakni, mulai dari harga Rp25.000.
5. Dufan
Rekomendasi satu ini juga cukup populer di kalangan masyarakat. Ada banyak wahana yang bisa kamu mainkan mulai dari kora-kora sampai istana boneka sehingga cocok untuk dinikmati bersama dengan keluarga. Adapun biaya yang dibutuhkan untuk masuk ke dufan sebesar Rp275.000 sampai dengan Rp350.000.
Kesimpulan
Liburan keluarga menjadi hal yang harus kamu lakukan untuk mempererat hubungan. Selain waktu, hal yang sering menjadi hambatan adalah kebutuhan finansial. Kamu bisa memulainya dengan mengalokasikan keuanganmu sebagai dana liburan. Kamu bisa menabungnya dengan cara investasi di aplikasi tanamduit. Di aplikasi ini kamu bisa mulai berinvestasi pada produk seperti reksadana, emas, dan SBN.
Sekarang, kamu bisa mewujudkan mimpimu dengan fitur Tanam Mimpi di aplikasi tanamduit. Tanam Mimpi adalah fitur yang membantu investor, khususnya para pemula untuk mewujudkan tujuan keuangan di masa mendatang, mulai dari dana menikah, pendidikan anak, DP rumah, beli mobil, dan masih banyak lagi.
Kamu bisa menentukan sendiri target budget yang ingin ditabung dan waktu mencapainya sesuai keinginan dan kemampuan finansialmu. Selain itu, fitur Tanam Mimpi juga memiliki:
- Tips budgeting beragam tujuan finansial
- Top 3 Reksa Dana Performa Terbaik di tanamduit
- Reminder investasi rutin otomatis
- Pantau progress mimpimu (on-track/off-track)
Jadi tunggu apa lagi? Download tanamduit sekarang juga agar kamu bisa menabung liburan bersama dengan keluarga tersayang.