Beranda » belajar » Perencanaan Keuangan » 6 Tips Mengatur Keuangan Untuk Sandwich Generation

6 Tips Mengatur Keuangan Untuk Sandwich Generation

oleh | Mar 31, 2023

Pernahkah kamu mendengar istilah sandwich generation? Istilah ini memang masih lumayan asing di telinga kita, tetapi pada kenyataannya hampir semua orang di Indonesia yang telah berusia 18 tahun keatas dan berasal dari keluarga golongan ekonomi menengah kebawah pasti berkutat dan terjebak dalam pusaran sandwich generation.

Lantas, apa itu sandwich generation? Definisi ini merujuk pada sekelompok orang yang harus menanggung beban ekonomi, moral, dan afeksional dari dua generasi berbeda. Baik harus merawat dan membiayai orang tua maupun anak-anak mereka sendiri.

Sandwich generation menurut Dorothy A. Miller dikatakan memiliki resiko untuk hidup dalam keterbatasan ekonomi dan dikhawatirkan menciptakan kembali lingkaran sandwich generation pada generasi selanjutnya.

Jika kamu merasa sebagai sandwich generation, apakah kamu sudah mempersiapkan rencana mengatur keuangan sedini mungkin?

Berikut merupakan tips untuk mengatur keuangan bagi para sandwich generation:

1. Diversifikasi Sumber Pemasukan Bagi Sandwich Generation

2. Amankan Aset Fisik

3. Berinvestasi di Emas

4. Miliki Dana Pensiun dan Dana Darurat

5. Pilih Skema Pembayaran Minim Bunga 

6. Edukasi Orang Tua dan Anak

1. Diversifikasi Sumber Pemasukan Bagi Sandwich Generation

Ketika kamu menjadi salah satu sandwich generation di masa penuh ketidakpastian ini, kamu wajib untuk tidak bergantung pada satu sumber pemasukan saja. Passive income melalui reksa dana saham dapat membantu kamu untuk hidup dengan hanya menggantungkan pada dividen per saham yang kamu miliki. Selain itu, kamu juga dapat mengambil pekerjaan tambahan yang akan menunjang kebutuhan finansial kamu.

2. Amankan Aset Fisik

Tidak ada salahnya untuk menyisihkan 30-40% dari total pemasukan yang kamu miliki untuk mencicil secara jangka panjang aset fisik berupa rumah atau tanah. Hal ini dapat menjadi jaminan di hari tua kamu nantinya dalam bentuk fixed asset yang memiliki nilai jual relatif akan naik seiring waktu berjalan. Aset fisik juga dapat menjadi “warisan” yang dapat diturunkan ke generasi setelah kamu untuk mencegah lingkaran sandwich generation

Belakangan harga aset fisik berupa rumah dan tanah kerap kali menunjukan kenaikan nilai yang meningkat secara gradual dan pasti. Oleh sebab itu, aset fisik menjadi sebuah keharusan untuk dimiliki para millenials sekaligus sandwich generation.

3. Berinvestasi di Emas

Sandwich generation memang harus untuk berteman dengan kepastian nilai ekonomis. Melalui investasi ke dalam logam mulia atau emas, kamu akan mendapat keuntungan dalam kurun waktu lebih dari 5 tahun. Jika nilainya turun, tidak akan terlalu signifikan.

Untuk itu, kamu perlu mempersiapkan passive income melalui uang yang kamu investasikan di emas, karena keuntungan investasi emas hanya bisa didapatkan melalui mekanisme penjualan. Selain itu, emas juga dapat kamu pergunakan sebagai alat penjamin nilai ketika nantinya terjadi inflasi atas nilai mata uang.    

4. Miliki Dana Pensiun dan Dana Darurat

Kamu memimpikan hari tua terbebas dari beban finansial? Dana pensiun adalah cara paling ampuh untuk mewujudkan hal tersebut. Dengan kamu mempersiapkan dana pensiun sedari sekarang, peluang kamu untuk menjadikan generasi selanjutnya sebagai sandwich generation menjadi tertutup. Pemanfaatan pesangon untuk menghasilkan passive income juga bisa menjadi cara tersendiri bagi kamu untuk menyiapkan dana pensiun.

Sama halnya dengan dana pensiun untuk masa mendatang, kamu juga wajib mempersiapkan dana darurat untuk menangani permasalahan finansial insidental di masa sekarang. Untuk mengalokasikan dana darurat, kamu bisa mengokasikan 50% kebutuhan, 30% kemauan, dan 20% tabungan juga dapat kamu terapkan pada saat mengelola dana darurat untuk menghindari pembelian barang yang tidak perlu, sehingga kamu bisa membagi dengan secara jelas antara dana disposabel dan dana darurat 

5. Pilih Skema Pembayaran Minim Bunga

Sebagai sandwich generation, sudah seharusnya kamu menghindari pembelian barang yang memiliki suku bunga membengkak. Selain sebagai salah satu cara untuk meminimalisir pengeluaran, hal ini juga dapat mencegah kemungkinan gagal membayar tagihan di masa mendatang.

Namun, kamu perlu memahami bahwa pembelian barang dengan cara mencicil merupakan cara paling efisien bagi para sandwich generation karena belakangan sudah banyak pihak retail yang menyediakan skema pembayaran ramah akan bunga. Tentu kamu harus melakukan perencanaan pengeluaran dengan bijak dan memperkirakan dengan matang.

6. Edukasi Orang Tua dan Anak

Generasi sebelum dan sesudah juga harus memiliki pengetahuan pentingnya kesadaran finansial untuk meminimalisir kemungkinan terjebak di lingkaran sandwich generation. Dengan begitu, orang tua dan anak ke depannya dapat mengaplikasikan pengetahuan tersebut dalam membuat keputusan finansial yang efektif.

Berikut tips-tips mengatur keuangan untuk sandwich generation untuk menjamin hidup tenteram di masa tua bagi anak dan diri sendiri. Kamu bisa mengalokasikan dana investasi ke produk reksa dana dan aset logam mulia yang terjamin keamanannya.

Salah satu tempat investasi aman adalah aplikasi tanamduit. tanamduit sudah bekerja sama dengan perusahaan penyedia emas yang diawasi oleh BAPPEBTI. Untuk mulai berinvestasi emas kamu bisa langsung belajar di tanamduit!

Kesimpulan

Tips-tips mengatur keuangan untuk generasi sandwich generation salah satunya adalah dengan memiliki dana pensiun dan dana darurat. Dana pensiun ini bisa memutus rantai sandwich generation agar generasi berikutnya tidak perlu menanggung biaya di generasi sebelumnya.

Sekarang, kamu bisa mewujudkan mimpimu dengan fitur Tanam Mimpi di aplikasi tanamduit.  Tanam Mimpi adalah fitur yang membantu investor, khususnya para pemula untuk mewujudkan tujuan keuangan di masa mendatang, salah satunya adalah menyiapkan dana untuk mewujudkan mimpimu

  1. Download tanamduit di Google Playstore atau App Store atau klik di sini untuk download, lalu daftarkan diri dan lengkapi data dirimu hingga proses verifikasi akun selesai.Setelah verifikasi akun selesai, buka dashboard aplikasi dan klik pada bagian “Tambah Mimpi”
  2. Setelah verifikasi akun selesai, buka dashboard aplikasi dan pilih mimpi pada bagian “Tanam Mimpi”. Pilih mimpi yang ingin dicapai, contohnya mengumpulkan dana darurat, lalu klik opsi “dana darurat”.

pilih mimpi yang ingin kamu capai

3. Masukkan nominal investasi sesuai kebutuhanmu.

cara-mewujudkan-mimpi

4. Isi juga berapa banyak yang dapat kamu investasikan tiap bulannya. Setelah itu, klik “simpan”

5. Setelah itu, akan muncul estimasi waktu tercapainya target dana darurat.

cara-mewujudkan-mimpi

6. Tujuanmu telah berhasil dibuat! Berikut adalah tampilan goals-mu. Klik “mulai investasi” untuk mulai investasi pertamamu.

cara-mewujudkan-mimpi

7. Setelah itu, akan muncul rekomendasi produk terbaik seperti pada gambar di bawah ini. Untuk melihat pilihan produk lainnya, klik “lihat semua produk”

cara-mewujudkan-mimpi

8. Pilih produk investasi yang kamu inginkan, lalu masukkan nominal investasi sesuai target bulananmu. Kamu juga bisa memasukkan nominal lebih besar agar target investasi lebih cepat tercapai. Klik lanjut.

cara-mewujudkan-mimpi

9. Apabila transaksi telah selesai, maka saldo investasi akan muncul pada dashboard aplikasi tanamduitmu seperti tampilan berikut:

cara-mewujudkan-mimpi

10. Yeay, investasimu bulan ini sudah on-track! Yuk, rutin “tambah investasi” agar target investasimu bisa tercapai tepat waktu!  

cara-mewujudkan-mimpi

11. Kalau sewaktu-waktu kamu lupa berinvestasi rutin, artinya portofolio investasimu off-track dari target yang telah dibuat seperti pada tampilan berikut:

tampilan saat portofolio kamu off track

Akan tetapi, nggak perlu khawatir! tanamduit telah menyiapkan rekomendasi yang bisa kamu lakukan agar portofoliomu on-track lagi.

rekomendasi-saat-portofolio-mimpi-off track

Lantas bagaimana cara menabung untuk dana pensiun tersebut? tentu dengan investasi. Di aplikasi tanamduit tersedia berbagai macam produk investasi yang bisa kamu gunakan seperti reksadana, emas, dan SBNYuk, tunggu apa lagi? segera download tanamduit 

tanamduit Team
tanamduit Team

tanamduit adalah penyedia layanan investasi reksa dana, emas, Surat Berharga Negara (SBN), dan asuransi yang telah berizin dan diawasi oleh OJK.

banner-download-mobile