Beranda » belajar » Reksa Dana » Reksadana Syariah: Pengertian, Cara Kerja, dan 10 Produk Terbaik

Reksadana Syariah: Pengertian, Cara Kerja, dan 10 Produk Terbaik

oleh | Mar 27, 2024

Reksadana syariah adalah jenis investasi reksadana terbaik yang aman dan menguntungkan untuk investor pemula yang ingin berinvestasi sesuai prinsip syariah. Tenang aja, reksadana syariah itu halal dan bebas riba.

Majelis Ulama Indonesia pun memperbolehkan investasi reksadana pasar uang, RD pendapatan tetap, RD campuran, RD saham, hingga RD indeks melalui APERD terpercaya.

Pengertian Reksadana Syariah

Reksadana syariah adalah instrumen investasi yang memegang prinsip keuangan sesuai dengan kaidah dan prinsip syariah Islam.

Investasi berbasis syariah menjadi salah satu alternatif bagi para investor yang mengedepankan prinsip Islam di samping return yang diperoleh. 

Selain itu, instrumen ini menjadi sarana untuk menghimpun dana dari masyarakat. Dalam hal ini, manajer investasi akan mengelola dana tersebut sesuai dengan kaidah dan prinsip Islam.

Dalam hal ini, manajer investasi akan menempatkan dana di instrumen keuangan ke berbagai efek di pasar modal berupa saham, obligasi, atau efek lainnya dalam bentuk unit penyertaan.

Sebuah perusahaan atau negara menerbitkan portofolio efek yang tidak bertentangan dengan prinsip Islam di pasar modal antara lain saham syariah dan sukuk.

Apakah investasi reksadana itu halal? Ya! reksadana syariah itu halal.

Otoritas Jasa Keuagan (OJK) pun menetapkan batasan yang sesuai dengan kaidah Islam sehingga investor bisa menginvestasikan dananya secara syariah dengan mudah dan aman. 

Menurut OJK, Dewan Pengawas Syariah (DPS) akan menjamin kesyariahan produk investasi dan berbasis efek syariah luar negeri.

Selain itu, unit khusus dan manajer investasi syariah akan mengelola aset investasi. Investor sudah bisa memulai berinvestasi di berbagai agen penjual reksadana (APERD) baik secara offline maupun online.

Cara Kerja Reksadana Syariah

Berbeda dengan reksadana konvensional, instrumen investasi ini telah melalui tahap pembersihan kekayaan dari unsur non-halal yang dilakukan oleh manajer investasi (MI). Jadi, MI akan menyesuaikan portofolio saat Daftar Efek Syariah (DES) terbaru telah berlaku efektif.

Bagaimana prinsip kerja reksadana syariah? Dengan membeli reksadana, investor menguasakan atau melakukan akad wakalah bin ujrah kepada manajer investasi (MI) dan Bank Kustodian untuk mengelola investasinya. MI dan Bank Kustodian akan mendapatkan fee/ujrah sebagai biaya pengelolaan.

Cara kerjanya secara singkat, manajer investasi akan mengelola dana tersebut ke berbagai instrumen investasi (instrumen pasar uang, surat berharga, saham)  melalui verifikasi dan analisis pasar secara mendalam.

Kemudian, pembagian keuntungan pun akan menggunakan sistem bagi hasil. Jadi, investor dan MI sama-sama menanggung risiko keuntungan atau kerugian tersebut.

Untuk itu, risiko atau tingkat pengembalian/bagi hasil (return) akan sesuai dengan jenis rekda dana yang dipilih oleh investor. Pastikan investor memilih instrumen investasi sesuai dengan profil risiko.

Baca juga: Pengertian Reksadana, Jenis, Keuntungan, dan Risikonya

Jenis-jenis Reksadana Syariah

Apa saja jenis – jenis reksadana syariah? Berikut adalah penjelasan selengkapnya.

1. Reksadana Pasar Uang

Jenis reksadana ini mengalokasikan dana kelola investasinya 100% ke instrumen pasar uang seperti seperti deposito dan surat berharga jangka pendek dengan masa jatuh tempo kurang dari setahun. 

Performa produk ini juga cukup optimal dan hampir selalu mengalami kenaikan. Oleh sebab itu, RDPU syariah juga menjadi andalan orang-orang yang ingin mengoptimalkan penghasilan dalam jangka pendek kurang dari setahun.

2. Reksadana Pendapatan Tetap

Jenis reksadana ini menginvestasikan minimal 80% dari aktiva bersih efek syariah pendapatan tetap. 

Jika ingin mengoptimalkan penghasilan dalam jangka menengah 2-3 tahun, maka produk ini menjadi pilihan terbaik.

3. Reksadana Campuran

Jenis reksadana ini memiliki alokasi dana investasi gabungan beberapa instrumen efek syariah yang beragam, dapat berbentuk saham dan obligasi.

Produk ini terdiri dari 0–20% pasar uang, 1–79% obligasi, dan 1–79% saham sesuai dengan manajemen aset.  

4. Reksadana Saham

Jenis investasi ini mengalokasikan minimal 80% dari aktiva dalam bentuk bursa efek syariah bersifat ekuitas. 

Meskipun memiliki risiko tinggi, produk ini mampu memberikan imbal hasil optimal daripada jenis lainnya dalam jangka panjang lebih dari 5 tahun. 

5. Reksadana Indeks Syariah

Alokasi dana kelolaan instrumen ini >80% ke instrumen saham pada indeks acuan. 

Misalnya, produk Danareksa Indeks Syariah di aplikasi tanamduit alokasi dana kelolaannya mengacu pada saham-saham dalam JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) yang terdapat di Bursa Efek Indonesia.

Baca juga: Tutorial Lengkap: Cara Investasi Reksadana Buat Pemula!

Keuntungan Reksadana Syariah

Apa manfaat dan keuntungan reksadana syariah? Selain aman dan ramah pemula, instrumen ni memiliki beragam manfaat dan keuntungan bagi investornya. Berikut adalah penjelasan selengkapnya.

1. Unit Penyetaraan Terjangkau

Seorang investor dapat membeli unit penyertaan mulai dari 10 ribu dengan pilihan produk reksadana yang beragam sesuai tujuan investasimu.

2. Diversifikasi Investasi

Produk syariah ini merupakan kumpulan berbagai efek/portofolio sehingga diversifikasi efek dapat menekan risiko penurunan nilai. Selain itu, disversifikasi investasi mampu mengurangi risiko kerugian saat kinerja salah satu efek mengalami penurunan.

3. Dikelola oleh Manajer Investasi

Investor tidak perlu memiliki kemampuan analisis pasar modal karena manajer investasi sudah memperoleh lisensi dari OJK sebagai ahli dalam melakukan analisis pasar modal akan mengelola portofolio reksadana. 

Kamu hanya perlu berinvestasi rutin sampai mencapai tujuan investasi. Untuk mengetahui alokasi dana investasimu dan memantau performanya, kamu bisa melihat Fund Fact Sheet produk pilihanmu.

Jadi, produk ini cocok sekali untuk para investor pemula yang ingin berinvestasi yang sesuai dengan prinsip syariah.

4. Hemat Biaya dan Waktu

Produk investasi ini memiliki biaya investasi yang relatif lebih rendah dan investor tidak perlu memantau pasar efek karena telah dikelola oleh manajer investasi (MI).

Namun, aplikasi tanamduit tidak akan mengenakan biaya transaksi pembelian (subscription), penjualan (redemption), dan pengalihan (switching) investasi reksadana kamu, lho! Untuk itu, investor reksadana tidak perlu meluangkan waktu untuk menganalisis pasar efek karena ada MI yang mengoptimalkannya.

5. Return Reksadana Optimal

Imbal hasil (return) reksadana akan menyesuaikan dengan jangka waktu dan jenis produknya. Dengan demikian, kamu akan memperoleh imbal hasil yang optimal dan mencapai tujuan investasimu.

6. Praktis dan Aman

Kenapa memilih reksadana syariah? Investor dapat mencairkan hasil investasi dengan mudah sehingga likuiditas terjamin, bisa jual kapan saja dan di mana saja. 

Pengelolaan dananya pun aman dari unsur non-halal sesuai dengan ketentuan dari DSN-MUI (Dewan Syariah Nasional-Majelis Ulama Indonesia).

Selain itu, manajer investasi yang mengelola dana investasi juga diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Di samping itu, OJK melakukan pengawasan terhadap produk reksadana sehingga terjamin keamanannya.

7. Menggunakan Prinsip Syariah

Reksadana syariah mengacu pada prinsip syariah dan telah mendapatkan fatwa dari Dewan Syariah Nasional–Manjelis Ulama Indonesia (DSN-MUI). Selain itu, Dewan Pengawas Syariah (DPS) akan mengawasi aspek kesyariahan reksadana.

Investor dapat membeli produk investasi ini di Bank, Manajer investasi, Perusahaan Efek penyedia Sistem Online Trading Syariah, dan marketplace APERD online yang telah mendapatkan izin dari OJK sebagai Agen Penjual Reksa Dana (APERD).

tanamduit adalah salah satu agen penjual reksadana berlisensi yang menyediakan berbagai produk reksa dana yang sudah berizin dan berada di bawah pengawasan OJK.

Top 10 List Reksadana Syariah di tanamduit

tanamduit menyediakan beragam pilihan produk reksadana pasar uang, pendapatan tetap, campuran, hingga reksadana saham berbasis syariah.

Jadi, kamu dapat menyesuaikan instrumen investasi yang sesuai dengan tujuan investasimu. Per tanggal 5 Januari 2024, ada banyak produk yang memiliki performa yang baik.

Lalu, berapa keuntungan investasi di reksadana syariah? Meskipun imbal hasil saat ini tidak menjamin imbal hasil di masa depan, kamu bisa memperkirakan keuntungan investasi melalui grafik performa reksadana dalam kurun waktu tertentu.

Berikut merupakan top 10 performa reksadana syariah di aplikasi tanamduit yang harus kamu ketahui.

1. Sucorinvest Sharia Equity Fund

reksadana-syariah-sucorinvest-sharia-equity-fund

Produk reksadana pasar uang ini memiliki dana kelola Rp490 miliar dan memiliki potensi imbal hasil 81,01% dalam 10 tahun. Dengan rata-rata 8,1% per tahun, RDS ini menjadi pilihan terbaik untukmu yang mau mencapai tujuan finansial jangka panjang.

2. Bahana MES Syariah Fund Kelas G

reksadana-syariah-bahana-mes-syariah-fund-kelas-g

Reksadana pendapatan tetap syariah terbaik di tanamduit adalah Bahana MES Syariah Fund Kelas G. Dana kelolaan produk ini Rp615 miliar dengan performa imbal hasil 4,69% dalam kurun waktu setahun.

3. Eastspring Syariah Fixed Income Amanah Kelas A

reksadana-syariah-eastspring-syariah-fixed-income-amanah-kelas-a

Dana kelola produk pendapatan tetap ini sebesar Rp655 miliar dan memiliki imbal hasil 4,58% dalam 3 tahun terakhir. Cocok sekali bagi kamu yang ingin mengoptimalkan sebagian penghasilanmu dalam jangka menengah 2-3 tahun.

4. Syailendra Sharia Money Market Fund

reksadana-syariah-syailendra-sharia-money-market-fund

Reksadana pasar uang yang memiliki dana kelola Rp693 Miliar ini memiliki potensi imbal hasil dalam sebesar 4,44% per tahun, lho. Cocok sekali untuk investor pemula yang mau dapat imbal hasil stabil jangka pendek.

5. Trimegah Kas Syariah

reksadana-syariah-trimegah-kas-syariah

Produk Trimegah Kas Syariah ini memiliki dana kelola Rp453 Miliar dan memberikan imbal hasil 4,41% per tahun sehingga cocok untuk kamu yang mau investasi di bawah satu tahun.

6. Bahana Likuid Syariah Kelas S

reksadana-syariah-bahana-likuid-syariah-kelas-s

Reksadana pasar uang ini memiliki dana kelola Rp801 miliar dan memberikan imbal hasil hingga 4,39% setahun terakhir. Mulai dari Rp10 ribu, kamu sudah bisa berinvestasi produk Bahana Likuid Syariah Kelas S.

7. Sucorinvest Sharia Sukuk Fund

reksadana-syariah-sucorinvest-sharia-sukuk-fund

Produk RDPT ini mengelola Rp2,02 triliun dan memberikan imbal hasil 4,34% dalam setahun terakhir. Sucorinvest Sharia Sukuk Fund cocok sekali untukmu yang mau berinvestasi 1-3 tahun ke depan.

8. Mandiri Dana Investa Syariah

reksadana-syariah-mandiri-investa-dana-syariah

RDPT dari Mandiri Asset Management ini mengelola Rp110 miliar. Kinerja produk ini pun memberikan imbal hasil setahun sebesar 3,99% dalam satu tahun terakhir. Di aplikasi tanamduit, kamu bisa membeli produk ini mulai dari Rp50 ribu.

9. BNI-AM Dana Lancar Syariah

reksadana-syariah-bni-am-dana-lancar-syariah

Dengan dana kelolaan sebesar Rp130 miliar,  instrumen pasar uang dari BNI Asset Management ini memberikan potensi imbal hasil 3,92% dalam setahun. Mulai dari Rp10 ribu, kamu bisa membeli RDPU ini di aplikasi tanamduit. 

10. Mandiri Pasar Uang Syariah

reksadana-syariah-mandiri-pasar-uang-syariah

Mandiri Pasar Uang Syariah merupakan reksadana pasar uang yang memiliki dana kelolaan sebesar Rp192 miliar. Dalam satu tahun terakhir, RDPU ini memberikan imbal hasil sebesar 3,91%. 

Kesimpulan

Apa yang dimaksud dengan reksadana syariah? Reksadana syariah adalah produk investasi berbasis prinsip syariah Islam yang telah melalui tahap pemersihan unsur non-halal. Dalam hal ini, manajer investasi menyesuaikan portofolio sesuai dengan Daftar Efek Syariah.

Kegiatan penanaman modal ini juga mengacu pada fatwa dari Dewan Syariah Nasional–Manjelis Ulama Indonesia (DSN-MUI). Pengelolaan dana investor pun bebas dari unsur non halal.

Dengan performa yang bersaing dengan instrumen investasi konvensional, reksadana syariah cocok sekali untuk investor yang ingin mengoptimalkan penghasilan dengan prinsip Islam, nih!

Di aplikasi tanamduit, kamu sudah bisa berinvestasi reksadana mulai dari Rp10 ribu dengan mudah dan aman. Ada beragam pilihan reksadana terbaik, baik konvensional maupun syariah.

tanamduit adalah aplikasi penyedia layanan investasi reksadana, emas, dan Surat Berharga Negara (SBN) yang sudah berizin dan berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Yuk, download aplikasi tanamduitDapatkan bonus s.d. 50 ribu dengan daftar tanamduit menggunakan kode referal “MULAITANAMDUIT”. Klik banner di bawah ini untuk kepoin cara klaim bonusnya!

promo mulai tanamduit

tanamduit Team

tanamduit Team

tanamduit adalah aplikasi penyedia beragam produk investasi reksa dana, emas, Surat Berharga Negara (SBN), dan asuransi yang telah berizin dan diawasi oleh OJK.

banner-download-mobile